Suratdokter.com – Gagal ginjal merupakan kondisi ketika ginjal tak mampu berfungsi sebagaimana mestinya. Penyebab gagal ginjal ini disebabkan karena beberapa hal, salah satunya adalah karena kurangnya aliran darah menuju ginjal.
Namun ternyata, selain karena kurangnya suplai darah ke ginjal, gagal ginjal juga dapat disebabkan karena sejumlah kebiasaan buruk dan pola hidup yang tidak sehat.
Lalu, apa saja kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan gagal ginjal? Berikut sejumlah kebiasaan buruk yang bisa menjadi penyebab gagal ginjal. Simak penjelasannya ya!
1. Terlalu Banyak Mengonsumsi Makanan Olahan
Terlalu banyak mengonsumsi makanan olahan merupakan salah satu kebiasaan buruk yang bisa menjadi penyebab gagal ginjal.
Hal ini disebabkan karena di dalam makanan olahan terdapat banyak kandungan natrium dan fosfor. Sedangkan penderita penyakit ginjal seharusnya membatasi konsumsi fosfor.
Sebuah penelitian telah membuktikan bahwa terlalu banyak asupan fosfor bagi tubuh dapat menyebabkan kesehatan ginjal dan tulang menjadi terganggu.
2. Kurang Minum Air Putih
Sebagaimana yang kita ketahui, air putih memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh. Sebaliknya, ketika tubuh kekurangan asupan air putih, maka kesehatan dapat terganggu. Tak terkecuali kesehatan ginjal.
Konsumsi air putih dalam jumlah yang cukup untuk kebutuhan harian tubuh juga dapat memberi manfaat yang baik untuk ginjal. Air putih yang cukup terbukti dapat menjadi salah satu cara untuk mencegah penyakit batu ginjal.
3. Kebiasaan Begadang
Cukup tidur dan kualitas tidur malam yang baik menjadi salah satu faktor penting untuk menjaga kesehatan tubuh, termasuk kesehatan ginjal.
Sebaliknya, kebiasaan begadang memiliki dampak yang tidak baik bagi kesehatan ginjal. Siklus tidur yang berantakan karena kebiasaan begadang dapat membantu kinerja ginjal sehingga ginjal tidak bisa bekerja secara optimal.
4. Terlalu Banyak Makan Daging
Daging sebagai sumber protein utama tentu saja penting untuk dikonsumsi. Namun yang perlu diingat, konsumsi daging dalam jumlah yang berlebih justru dapat mengganggu kesehatan tubuh, termasuk kesehatan ginjal.
Hal ini dikarenakan daging bisa menghasilkan asam dengan jumlah yang tinggi dalam darah. Kadar asam yang tinggi di dalam darah ini dapat menyebabkan kondisi asidosis. Asidosis sendiri merupakan suatu keadaan ketika ginjal tidak mampu menghilangkan asam dengan cepat.
5. Terlalu Banyak Konsumsi Makanan Manis
Selain meningkatkan risiko terkena diabetes dan darah tinggi, ternyata terlalu banyak mengonsumsi makanan manis juga dapat menjadi penyebab kerusakan ginjal.
Sebenarnya, diabetes dan darah tinggi tersebutlah yang menjadi pemicu terganggunya kesehatan organ ginjal. Bahkan, kedua hal tersebut terbukti menjadi penyebab utama dari penyakit gagal ginjal.
6. Terlalu Banyak Minum Alkohol
Konsumsi minuman beralkohol memang telah terbukti memiliki dampak yang tidak baik untuk kesehatan, termasuk untuk kesehatan ginjal.
Minuman beralkohol tersebut dapat meningkatkan risiko penyakit gagal ginjal yang kronis. Ditambah lagi jika seseorang yang terlalu banyak mengonsumsi minuman beralkohol tersebut juga merokok. Maka risiko terserang gagal ginjal kronis akan lebih tinggi.
7. Duduk Terlalu Lama
Bagi para pekerja kantoran, sudah hal yang lazim jika sepanjang hari akan dihabiskan dengan duduk di depan meja kerja. Namun ternyata, kebiasaan duduk terlalu lama ini dapat menjadi salah satu penyebab dari penyakit ginjal.
Ada baiknya untuk lebih aktif bergerak demi terjaganya kesehatan mental. Hal ini dikarenakan aktifitas fisik dapat mempengaruhi peningkatan tekanan darah dan metabolism glukosa sehingga kesehatan ginjal dapat lebih terjaga.
Itulah 7 kebiasaan buruk yang dapat menjadi penyebab gagal ginjal. Lebih perhatikan kesehatan ginjal, ya sobat!***
Baca juga:
- Tak Hanya Obesitas, Inilah 10 Tanda Anda Memiliki Penyakit Ginjal
- Ginjal Bocor dan Bahayanya bagi Kesehatan
- Ketahuilah Bahaya Makan Malam Lebih dari Jam 7 ke Atas
Penulis: Theresia Vinka Andini
Editor: Niqi Carrera
Referensi:
- https://www.halodoc.com/artikel/kebiasaan-yang-jadi-penyebab-gagal-ginjal-di-usia-muda
- https://www.mitrakeluarga.com/artikel/penyebab-gagal-ginjal