SURATDOKTER.com – Sel darah putih atau dikenal juga dengan sebutan leukosit, merupakan sebuah komponen penting untuk sistem ketahanan tubuh yang bisa melindungi tubuh dari berbagai penyakit, radiasi bebas, dan infeksi bakteri. Dengan begitu Anda harus bisa meningkatkan dan menjaga ketahanan tubuh Anda, agar terhindar dari berbagai penyakit.
Pada artikel kali ini, akan membahas mengenai cara meningkatkan sel darah putih untuk ketahanan tubuh Anda, dan juga hal-hal yang terkait tentang sel darah putih itu sendiri.
Apa Fungsi Sel Darah Putih?
Seperti yang telah dikatakan sebelumnya, bahwa fungsi sel darah putih untuk membantu menjaga ketahanan tubuh dari sebuah penyakit dan infeksi, seperti virus atau bakteri. Di mana sel darah putih ini dikirim untuk menghancurkan dan membasmi penyakit tersebut.
Sel darah putih juga bisa membantu melawan penyakit kanker. Biasanya ada beberapa kanker yang menghindari sistem kekebalan tubuh. Oleh karena itu, hal ini bisa menghilangkan penyakit mematikan tersebut.
Penyebab Leukosit Tinggi
Ketika jumlah sel darah putih tinggi, biasanya itu menandakan tubuh Anda yang sedang stres, atau mungkin terkena infeksi cedera di tubuh Anda.
Ada beberapa penyebab jumlah sel darah putih tinggi yaitu diantaranya, seperti merokok berlebihan, terkena infeksi, mengonsumsi obat-obatan, kehamilan, gangguan autoimun, disebabkan leukemia dan limfoma.
Penyebab Leukosit Rendah
Tak hanya penyebab jumlah tinggi saja, ada juga beberapa penyebab jumlah tersebut menjadi rendah. Biasanya hal yang berpengaruh adalah efek samping dari pengobatan.
Diantara penyebabnya yaitu, antibiotik, obat kemoterapi, obat antitiroid, antikonvulsan, diuretik, dan gagalnya sumsum tulang.
Baca juga: Mengenal Nyeri Dada Sebelah Kiri, Benarkah Ciri-Ciri Penyakit Jantung ?
Cara Meningkatkan Sel Darah Putih
- Mengkonsumsi lemak baik
- Mengkonsumsi protein yang cukup
- Berhenti minum alkohol
- Berhenti merokok
- Mengkonsumsi karbohidrat kompleks
- Sering olahraga yang baik
- Tidur yang cukup
Makanan yang Bisa Meningkatkan Sel Darah Putih
Jika anda memiliki sel darah putih yang rendah, maka cobalah untuk meningkatkan dengan beberapa makanan sehat seperti.
- Ikan: Ikan yang mengandung omega 3 seperti, ikan makarel, ikan patin, ikan sarden, ikan tongkol.
- Kacang-kacangan: seperti kacang merah dan kacang hijau.
- Sayuran: seperti bayam, brokoli, kubis, wortel.
- Buah-buahan: seperti jeruk, lemon, stroberi dan kiwi.
- Olahan susu
- Telur
- Daging
Itulah beberapa makanan yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh Anda, agar tidak mudah terserang penyakit dan infeksi dari luar.
Kesimpulan
Ketahuilah, meningkatkan jumlah sel darah putih sangat baik untuk membantu mempertahankan kekebalan tubuh, sehingga bisa menyerang penyakit dan infeksi. Namun, sebaliknya ketika Anda memiliki kadar sel darah putih yang rendah, maka tubuh Anda akan rentan dengan penyakit atau terkena infeksi.***
Baca juga:
- Pribadi ENTJ Sebagai Orangtua, Pasangan, dan Teman
- Tak Hanya Obesitas, Inilah 10 Tanda Anda Memiliki Penyakit Ginjal
- Berikut Obat Herbal untuk Mengatasi Penyakit Tuberkulosis
Penulis:Nabila
Editor: Niqi Carrera