SURATDOKTER.com – Setiap orang pasti pernah merasakan kebahagiaan selama kehidupannya tersebut. Karena bahagia adalah sebuah motivasi untuk bisa melanjutkan hidup.
Namun, kebanyakan orang merasa tidak bahagia karena mereka semua tidak mengetahui rahasia atau fakta kebahagiaan itu sendiri.
Mungkin kebahagiaan itu adalah sesuatu yang dicari banyak orang dan sangatlah rumit, karena bahagia itu hanya sesaat dan mereka akan kembali pada pikiran yang membuatnya sibuk.
Lantas, bagaimana caranya Anda bahagia? Yuk kita intip 7 fakta kebahagiaan yang mungkin banyak orang yang tidak mengetahuinya.
Fakta Kebahagiaan
Mungkin fakta yang Anda tidak ketahui ini bisa membuat Anda terkejut.
1. Kebahagian ada di dalam diri Anda
Percayalah bahwa rasa senang, bahagia, dan sedih itu pasti ada di dalam diri Anda. Karena, Andalah yang bisa mengendalikan semua rasa tersebut.
Ketahuilah Anda adalah sumber utama kebahagiaan Anda sendiri. Kebanyakan orang pasti mencari hal di dunia luar.
2. Kebahagian itu menular
Tak hanya sendirian saja, percayalah bahwa bahagia itu bisa menular seperti virus yang menyebar ke orang lain.
Meskipun orang yang tak pernah Anda temui, kebahagiaan itu bisa menular ke siapa saja dan siklus karma ini pasti akan kembali pada diri Anda sendiri.
Karena telah mengetahui fakta yang satu ini, maka cobalah sebarkan kebahagiaan pada hidup orang lain.
3. Kebahagian adalah pilihan
Pilihan yang tepat sesuai dengan keinginan Anda adalah sebuah kebahagiaan yang bebas bagi hidup Anda.
Meskipun keputusan pilihan harus menerima semua konsekuensinya, tetapi itu tetaplah pilihan yang timbul dari diri Anda.
Maka dari itu, buatlah pilihan yang bisa membuat Anda bahagia dalam konteks yang lebih luas.
Baca juga: Orang Tua Hebat, Anak Bahagia: Mengungkap Peran Penting Psikologi dalam Pengasuhan
4. Bertambah usia bertambah lebih baik kebahagiaan juga
Beberapa studimani berpendapat bahwa usia berhubungan dalam pola kurva U dengan kebahagiaan.
Kebahagian yang menurun dari masa muda ke usia paruh baya dan kemudian bangkit kembali di usia tua.
Faktanya, orang yang lebih tua selalu mengingat momen-momen indah dibanding momen yang membuatnya sedih.
5. Kebahagiaan adalah perjalanan bukan tujuan
Ketahuilah kebahagiaan itu bukan tujuan hidup Anda, tetapi sebuah perjalanan yang harus dilewati kebanyakan orang.
Hari esok adalah makna yang memiliki teka-teki, di mana kita tidak mengetahui apa yang akan terjadi hari esok dalam hidup Anda.
Selepas dari itu, hari esok inilah yang akan memunculkan kebahagiaan yang harus dilewati oleh Anda.
6. Uang tidak bisa membeli kebahagiaan
Mungkin uang telah menjadi perdebatan kebanyakan orang, karena mereka berpikir bahwa uang bisa membeli segalanya yang mereka mau.
Ketahuilah, uang tidak bisa membeli kebahagiaan dalam diri Anda. Masalah ini bukan hasil sebuah pencapaian atau pembelian semata.
Bagi kalian yang memiliki pola pikir uang bisa membeli kebahagiaan, coba pikirkan kembali bahwa hal itu tidak bisa membeli segalanya.
7. Kondisi pikiran berpengaruh pada kebahagiaan
Pasti setiap orang mengetahui tentang fakta yang terakhir ini, karena kondisi pikiran bisa membuat mood dalam diri Anda sesuai dengan apa yang dipikirkannya.
Kebahagian Anda tergantung pada kualitas pikiran dan keyakinan dalam diri. Ketika pikiran sedang tenang, rileks dan tidak ada beban pikiran pastinya Anda merasa bahagia.
Kesimpulan
Dengan demikian, kebahagiaan itu bukan untuk dicari karena rasa senang ada pada di dalam diri seseorang.
Membebaskan hidup Anda adalah suatu kebahagiaan yang tak terduga, dan ini bisa membuat Anda merasakan apa arti kebahagiaan itu sendiri.***
Penulis: Nabila
Editor: Niqi Carrera
Baca juga:
- Jangan Lewatkan 8 Kebiasaan Sederhana ini Agar Bisa Hidup Bahagia
- 10 Tips Mencapai Kebahagiaan dan Kesejahteraan Keluarga
- Memahami dan Menerapkan Self Care sebagai Bentuk Cinta pada Diri Sendiri