Suratdokter.com – Salah satu masalah kulit yang umumnya orang jumpai yaitu bruntusan di jidat, hal ini membuat banyak orang sering melakukan beberapa cara menghilangkan bruntusan.
Banyak cara menghilangkan bruntusan di jidat atau bahkan cream yang bisa gunakan untuk mengatasi atau mengobatinya.
Padahal ada banyak bahan alami yang bisa ditemukan di sekitar kamu yang bisa digunakan untuk menghilangkan bruntusan.
Nah kamu bisa menyimak beberapa cara menghilangkan bruntusan di jidat dengan beberapa bahan berikut ini.
Cara Menghilangkan Bruntusan dengan Mudah Pakai Bahan Alami
Berikut ini beberapa cara menghilangkan bruntusan yang bisa kamu coba dan lakukan dengan mudah:
1. Lemon
Bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk membantu menghilangkan bruntusan yaitu lemon. Lemon mengandung senyawa antibakteri dan zat astringent yang baik untuk membantu penyumbatan pori-pori serta mengelupas sel-sel kulit mati.
Caranya mudah cukup peras lemon dan pakai perasan air lemon untuk masker wajah. Tunggu kurang lebih selama 10-15 menit, kemudian bilas menggunakan air bersih yang mengalir.
Gunakan cara tersebut secara rutin agar hasil lebih maksimal. Lemon juga tidak hanya bagus untuk menghilangkan bruntusan saja, zat yang terkandung ini membantu juga untuk kesehatan khususnya dalam pencerahan.
2. Lidah buaya
Lidah buaya merupakan tanaman yang mengandung vitamin E yang mempunyai sifat anti radang dan antibakteri, hal ini bisa membantu menghilangkan bruntusan.
Tidak heran jika lidah buaya sering digunakan sebagai bahan alami untuk produk kecantikan. Cara mengaplikasikannya cukup mudah, pertama ambil gel lidah buaya, kemudian oleskan pada bagian wajah secara merata.
Tunggu dan biarkan kurang lebih 10-15 menit, setelah itu bilas menggunakan air bersih. Lakukan secara teratur agar memberikan hasil yang lebih maksimal.
Baca juga: Jangan Abaikan, 4 Tanda Awal Kanker Ovarium yang Perlu Diwaspadai
3. Kompres es batu
Kompres es batu juga bisa memberikan sensasi dingin yang meredakan peradangan pada kulit. Cara ini juga cukup manjur untuk mengatasi sensasi gatal karena bruntusan.
Caranya mudah, ambil beberapa es batu, kemudian bungkus menggunakan kain bersih, setelah itu tempelkan pada bagian yang bruntusan kurang lebih beberapa menit. Lakukan beberapa kali secara teratur untuk mendapat hasil optimal.
4. Putih telur
Selanjutnya ada putih telur yang juga bisa kamu pakai untuk membantu menghilangkan bruntusan pada jidat.
Bahan yang bisa kamu temukan dengan mudah ini mempunyai kemampuan untuk membantu menyerap minyak yang berlebih dan kotoran pada wajah yang merupakan salah satu penyebab bruntusan.
Caranya gunakan putih telur pada wajah secara merata, tunggu selama 10-15 menit, kemudian bilas menggunakan air bersih.
5. Madu
Madu merupakan salah satu bahan alami yang mempunyai banyak manfaat, salah satunya mampu menghilangkan jerawat atau bruntusan.
Kandungan antibakteri pada madu ini yang membantu membunuh bakteri karena penyumbatan pori-pori. Selain itu, madu juga mempunyai sifat asam yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri.
Untuk penggunaannya pertama yaitu dengan mencampurkan madu dengan kayu manis, kemudian aplikasikan secara merata bagian wajah. Tunggu dan biarkan selama 10-15 menit, setelah itu bersihkan menggunakan air.
Nah itulah beberapa cara menghilangkan bruntusan di jidat menggunakan bahan alami yang bisa kamu coba di rumah. Sangat mudah dan membantu bukan? yuk lakukan sekarang juga.***
Baca juga:
- Faktor-Faktor Resiko Kanker Ovarium dan Keterkaitan dengan Obesitas
- Sering Disepelekan, Ini Bahaya Demam Berdarah Dengue!
- Kebiasaan yang Bikin Orang Lain Malas Ngobrol dengan Kamu
Penulis: Tuti Alawiyatul Hikmah
Editor: Niqi Carrera