Jurusan Kedokteran sering dianggap sebagai salah satu jalur pendidikan yang paling bergengsi dan memerlukan investasi yang tidak murah.
Meski terbilang mahal, jurusan kedokteran masih menjadi studi favorit banyak orang di Indonesia. Dikutip dari Harian Jogja, kedokteran menjadi jurusan paling diminati di beberapa perguruan tinggi negeri (PTN) berdasarkan data Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).
Biaya kuliah kedokteran di Indonesia bervariasi tergantung pada universitas dan program studi yang dipilih.Umumnya, biaya kuliah kedokteran di universitas negeri lebih rendah daripada universitas swasta.
Lantas berapakah biaya pendidikan jurusan kedokteran di beberapa PTN terbaik di Indonesia? berikut adalah infonya dikutip dari laman resmi masing-masing kampus.
Universitas Indonesia (UI)
Berdasarkan tahun anggaran 2021/2022, UI menggunakan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang disesuaikan dengan kemampuan ekonomi dari orang tua mahasiswa maupun wali yang membiayainya. Biaya pendidikan kedokteran UI terbagi menjadi 11 kelas.
Besaran BOP-B untuk Jurusan Kedokteran (Rumpun Saintek):
- Kelas 1: 0 s.d Rp 500.000
- Kelas 2: Rp 500.000-Rp 1.000.000
- Kelas 3: Rp 1.000.000-Rp 2.000.000
- Kelas 4: Rp 2.000.000-Rp 4.000.000
- Kelas 5: Rp 4.000.000-Rp 6.000.000
- Kelas 6: Rp 6.000.000-Rp 7.500.000
Besaran BOP-P untuk Jurusan Kedokteran (Rumpun Saintek):
- Kelas 1: Rp 10.000.000
- Kelas 2: Rp 12.500.000
- Kelas 3: Rp 15.000.000
- Kelas 4. Rp 17.500.000
- Kelas 5: Rp 20.000.000
Universitas Gadjah Mada (UGM)
UGM menerapkan dua jenis UKT yakni UKT Pendidikan Unggul dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi.
Jika UKT Pendidikan Unggul untuk menciptakan pendidikan unggul yang dapat dijangkau oleh masyarakat, maka UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi merupakan biaya bersubsidi sebesar 00 persen, 75 persen, 50 persen, atau terkecil 25 persen dari besaran nominal UKT Pendidikan Unggul.
- UKT Pendidikan Unggul: Rp 24.700.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 25 persen: Rp 18.525.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 50 persen: Rp 12.350.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 75 persen: Rp 6.175.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 100 persen: Rp 0
Universitas Airlangga
Ada beberapa perbedaan biaya pendidikan kedokteran di Universitas Airlangga. Bagi mahasiswa yang lulus jalur SNBT dan SNBP ada enam kategori biaya UKT.
- UKT IA: Rp500 ribu
- UKT IB: Rp1 juta
- UKT IC: Rp2,4 juta
- UKT II: Rp10 juta
- UKT III: Rp15 juta
- UKT IV: Rp25 juta
Sedangkan untuk yang lolos jalur seleksi mandiri ada dua kategori biaya yaitu uang kuliah semester (UKS) dan uang kuliah awal (UKA)
- UKS: Rp15 juta
- UKA: minimal Rp99 ribu
Universitas Padjajaran (Unpad)
PTN di Bandung ini menetapkan 8 kelompok biaya pendidikan bagi mahasiswa kedoktera bagi mereka yang masuk melalui jalur seleksi nasional.
- Kelompok 1: Rp500 ribu
- Kelompok 2: Rp1 juta
- Kelompok 3: Rp3,5 juta
- Kelompok 4: Rp7 juta
- Kelompok 5: Rp11,5 juta
- Kelompok 6: Rp16 juta
- Kelompok 7: Rp20,5 juta
- Kelompok 8: Rp24 juta
Sedangkan bagi yang masuk Unpad melalui jalur seleksi mandiri dikenai biaya UKT per semester : Rp20,5 juta dengan Iuran pengembangan institusi (IPI) minimal Rp195 juta.
Universitas Brawijaya (UB)
Ada 6 kelompok biaya UKT bagi yang diterima melalui jalur seleksi nasional.
- Kelompok I: Rp500 ribu
- Kelompok II: Rp1 juta
- Kelompok III: Rp8,8 juta
- Kelompok IV: Rp19 juta
- Kelompok V: Rp20 juta
- Kelompok VI: Rp23 juta
- Sementara itu bagi yang diterima melalui jalur seleksi mandiri dikenai biaya Rp19.160.000 hingga Rp135.000.000.
Universitas Diponegoro (Undip)
Undip menerapkan 8 golongan UKT dari mulai Rp500 ribu hingga Rp22 juta.
- Golongan 1: Rp500 ribu
- Golongan 2: Rp1 juta
- Golongan 3: Rp5 juta
- Golongan 4: Rp10 juta
- Golongan 5: Rp14 juta
- Golongan 6: Rp18 juta
- Golongan 7: Rp20 juta
- Golongan 8: Rp22 juta
Selain itu, bagi mahasiswa yang masuk melalui jalur seleksi mandiri juga dikenai sumbangan pengembangan institusi (SPI).
- Golongan I : Rp200 juta
- Golongan II : Rp250 juta
Itulah perbandingan biaya pendidikan kedokteran di berbagai PTN terbaik Indonesia.***
Baca Juga :
Agar Suara Merdu Seperti Putri Ariani, Konsumsi Menu Berikut
Bagaimana Syarat dan Panduan Memperoleh Surat Keterangan Sakit?
Begini Cara Alami Turunkan Kadar Kolesterol Tanpa Obat, Cukup Konsumsi 5 Makanan ini
Penulis : Sara
Referensi : simak.ui.ac.id, um.ugm.ac.id, smup.unpad.ac.id